Loading...

Selasa, Mei 27, 2008

seksih..

Sejak remaja saya memang tidak pernah kurus. Gak tau keturunan dari siapa-entah dari pihak ibu atau dr pihak bapak. Yang jelas kalau dijejer dengan saudara2 yg lain pastilah saya yg sangat menarik perhatian orang-secara postur saya besar dibanding kakak dan adik saya. Kalau ibu sih, mungkin mau menyenangkan hati saya ya, dari dulu bilang bahwa saya bukan gemuk apalagi gendut..cuma tulang saya besar.

Selain bertulang besar, saya juga pecinta makanan yang enak2. Olah raga juga malesnya minta ampun. Satu2nya olahraga yang saya suka adalah hiking, jalan2 naik gunung. Itupun ditemani pacar (sekarang jadi suami). Lalu disana saat teman2 yang lain semangat mencapai puncak idaman, saya dan pacar malah asik2 duduk istirahat sambil merebus mie instan dan bakar roti yang kami bawa. :D
Atau saat pacar mengajak paksa saya lari2 pagi di sekitar ugm di minggu pagi. Disana lagi2 saya bukannya olahraga malah pacaran, sembari jajan lontong sayur dan bubur ayam yang banyak dijual di pinggir jalan.

Setelah menikah dengan si mantan pacar itu, berat badan saya memang seperti balapan dengan tumbuhnya rumput di depan rumah. Apalagi mungkin karena merasa sudah laku, jadi tidak merasa dipaksa harus menjaga penampilan. Jadi lupa diri..
Apalagi setelah melahirkan anak ke dua, berat badan saya melambung sampai 85 kg. Mau pakai baju apa pun-rasanya mau marah-karena tak ada satupun yang terlihat bagus di badan saya.

Sebetulnya sih, bukan tidak pernah mencoba untuk menurunkan berat badan. Teknik apapun pernah saya coba untuk menurunkan bobot tubuh ke semula,tapi selalu gagal dan gagal lagi. Dari akunpuntur sampai sauna, dari minum jamu sampai minum susu diet, sudah dilakukan tapi kok gak pernah berhasil ya. Memang, awalnya turun 2kg, tapi kemudian naik lagi 3 kg! :@

Tapi saya benar2 tertohok waktu minggu kemaren saat membeli celana jeans. Bayangkan, biasanya saya memakai jeans ukuran 32, dan itu hanya nyangkut sampai setengah paha saja!
Di toko tsb saya sampai mencoba lebih dari 20 potong, dari hipster, bellbottom, pipeline. Semua gak ada yang muat. Mau nangis rasanyaaa..!! :#
Akhinya atas saran suami, saya coba ke toko sebelah, jeans merk ternama tsb ternyata menjual jeans dgn ukuran sampai 34. Bahkan yg model sekarang fit jeans, mereka menyediakan sampai ukuran 33. Siip. Akhirnya ada juga ukuran jeans yg muat untuk saya. Hari itu pun saya membeli 2 buah jeans dgn ukuran 33.

Sembari keluar dari toko itu, saya pun teringat kata2 dari seorang teman, "Udahlah..terima aja..emang kita2 ini udah tua, makin tua kan proses metabolisme makin susah diajak kompromi.."
Lalu apa kata suami saya? "Chayang..i love the way you are, kok.Kamu keliatan seksiih..! " :)
READ MORE - seksih..

Rabu, Mei 21, 2008

dia bertanya, "kenapa mencintaiku?"



jika bertanya akan membuat kita bijaksana..
tak ada mata yang mampu memandangi..
jika semua dongeng diceritakan dalam kata penuh makna,
tak akan ada mulut yang mampu berucap..

ketika jiwa bebas dari rengkuhan badani..
dan cinta tak lagi meloncat loncat dalam hati
dari rindu yang mencengkram birahi,
dan menemukan kenikmatan abadi..

debar, haru, cemas dan gembira
mendarah di jiwa dengan manisnya,
lalu jangan pernah coba menuntut..
'jika..' atau 'kenapa..?'

aku mencintaimu sampai akhir nafasku..
sebab aku hidup untuk mendampingimu..
dan hidup untukku adalah apa yang telah kau berikan ..

*for my yon..*
READ MORE - dia bertanya, "kenapa mencintaiku?"

I asked for..

aku meminta kekuatan..
dan Allah memberiku kesukaran
untuk menjadikanku kuat..

aku memohon kebijaksanaan
dan Allah memberiku banyak masalah
untuk diselesaikan..

aku memohon kemakmuran
dan Allah memberiku otak dan otot untuk bekerja..

aku memohon keberanian
tapi Allah memberiku bahaya datang silih berganti..

aku memohon cinta..
dan Allah memberi masalah pada orang untuk kutolong..

aku meminta dukungan
dan Allah memberiku kesempatan..

aku tidak memohon apapun
tapi aku menerima segala yang aku inginkan..
doaku pun telah di jawab..

"..Allah tidak menciptakan yang demikian itu
melainkan dengan hak (dengan penuh ikhlas).."
READ MORE - I asked for..

Minggu, Mei 11, 2008

Ndeso

Deso (baca ndeso) itulah sebutan untuk orang yang norak, kampungan, udik, shock culture, Countrifield dan sejenisnya. Ketika mengalami atau merasakan sesuatu yang baru dan sangat mengagumkan, maka ia merasa takjub dan sangat senang, sehingga ingin terus menikmati dan tidak ingin lepas, kalau perlu yang lebih dari itu. Kemudian ia menganggap hanya dia atau hanya segelintir orang yang baru merasakan dan mengalaminya. Maka ia mulai atraktif, memamerkan dan sekaligus mengajak orang lain untuk turut merasakan dan menikmatinya, dengan harapan orang yang diajak juga sama terkagum-kagum sama seperti dia.

Lebih dari itu ia berharap agar orang lain juga mendukung terhadap langkah-langkah untuk menikmatinya terus-menerus. Hal ini biasa, seperti saya juga sering mengalami hal demikian, tetapi kita terus berupaya untuk terus belajar dari sejarah, pengalaman orang lain, serta belajar bagaimana caranya tidak jadi orang norak, kampungan alias ndeso. :p

Membaca di sebuah situs internet, bahwa semua kampus di Jepang penuh dengan sepeda, tak terkecuali dekan atau bahkan Rektorpun ada yang naik sepeda datang ke kampus. Sementara si Pemilik perusahaan Honda tinggal di sebuah apartemen yang sederhana. Ketika beberapa pengusaha ingin memberi pinjaman kepada pemerintah Indonesia mereka menjemput pejabat Indonesia di Narita. Dari Tokyo naik kendaraan umum, sementara yang akan dijemput, pejabat Indonesia naik mobil dinas Kedutaan yaitu mercy. :t

Seorang teman yang tergabung di sebuah milis yg sama bercerita; wkt di Australia berkesempatan melihat sebuah acara ceremoni dari jarak yang sangat dekat, dihadiri oleh pejabat setingkat menteri, sang teman tertarik mengamati mobil yang mereka pakai Merk Holden baru yang paling murah untuk ukuran Australia. Yang menarik, para pengawalnya tidak terlihat karena tidak berbeda penampilannya dengan tamu-tamu, kalau tidak jeli mengamati kita tidak tahu mana pengawalnya.

Di satu majalah online saya pernah membaca ternyata di jepang kita tidak melihat orang pakai hp communicator. Dan setelah saya baca koran ternyata konsumen terbesar hp communicator adalah Indonesia. Yang tak kalah serunya ternyata berbagai jenis sepatu yang di pakai masyarakat jepang ternyata tak bermerek, wah ini yang ndeso siapa yaa? :t

Sulit membedakan tingkat ekonomi seseorang baik di jepang atau di Australia, baik dari penampilannya, bajunya, kendaraannya, atau rumahnya. Kita baru bisa menebak kekayaan seseorang kalau sudah tahu pekerjaan dan jabatanya di perusahaan. Jangan-jangan kalau orang jepang diajak ke Pondok Indah bisa pingsan melihat rumah segitu gede dan mewahnya. Rata-rata rumah disana(di Jepang) memiliki tinggi plafon yang bisa dijambak dengan tangan hanya dengan melompat. Sehingga duduknyapun banyak yang lesehan. :O

Sampai akhir hayatnya Rasulullah tidak membuat istana Negara dan Benteng Pertahanan (khandaq hanyalah strategi sesaat, untuk perang ahzab saja), padahal Rasulullah sudah sangat mengenal kemewahan istana raja-raja Negara sekelilingnya, karena Beliau punya pengalaman berdagang. Ternyata Beliau tidak menjadi silau terus ikut-ikutan latah ingin seperti orang-orang. Lalu dimana aktivitas kenegaraan dilakukan? Mengingat beliau sebagai kepala Negara. Jawabannya ya di masjid.

Ketika Indonesia sedang terpuruk, Hutang lagi numpuk, rakyat banyak yang mulai ngamuk, Negara sedang kere, banyak yang antri beras, minyak tanah, minyak goreng dll. Maka harga diri kita tidak bisa diangkat dengan medali emas turnamen olah raga, sewa pemain asing, banyak ceremonial yang gonta-ganti baju seragam, baju dinas, merek mobil, proyek mercusuar, dll, dsb, dst

Akhirnya penyakit norak ini menjadi wabah yang sangat mengerikan dari atas sampai bawah :
- Orang bisa antri Raskin sambil pegang hp
- Pelajar bisa nunggak SPP sambil merokok
- Orang tua lupa siapkan SPP, karena terpakai untk beli tv dan kulkas
- Orang bule mabuk krn kelebihan uang, orang kampung mabuk beli minuman patungan
- Pengemis bisa pake walkman sambil goyang kepala
- Para Pengungsi bisa berjoged dalam tendanya
- Orang beli Gelar akademis di ruko-ruko tanpa kuliah
-Ijazah S3 luar negeri bisa di beli di sebuah rumah petak gang sempit
- Kelihatannya orang sibuk ternyata masih sering keluar masuk Mc Donald
- Kelihatan seperti aktivis tapi habis waktu untuk mencetin hp
- 62 tahun merdeka, lomba-lombanya masih makan kerupuk saja
- Agar kampanye menang harus berani sewa bokong-bokong bahenol ngebor
- Agar masyarakat cerdas maka sajikan lagu
goyang dombret dan wakuncar
- Agar bisa disebut terbuka maka harus bisa buka-bukaan

Yang lebih mengerikan lagi adalah supaya kita tidak terlihat kere, maka harus bisa tampil keren. Makin kiamatlah kalo si kere tidak tahu dirinya kere. :c

*diambil dari sebuah topik di satu milis yg saya ikuti*

READ MORE - Ndeso

Sabtu, Mei 10, 2008

Pengen Langsing Tanpa Pusing

Memang sudah 'suratan takdir' barangkali, kalau wanita setelah melahirkan mengalami keadaan dimana 'bobot tubuh mengalami peningkatan', bahasa halusnya kalau gak mau dibilang gemuk-seperti saya ini. Sebenarnya sih, saya tidak terlalu memusingkan hal ini; toh celana jeans lama masih bisa saya pakai dan tidak sesak, suami juga masih bisa memegang lekuk pinggang saya walaupun sedikit melebar. Perut dan beberapa bagian body tampak lemak 'sedikit' menggelambir. "ahh..masih bisa diatasi", batin saya. ;)

Yang jadi masalah sebenarnya orang2 itu, maksudnya teman2 lama saya. Setiap bertemu-secara gak sengaja- di suatu tempat, kalimat pertama yang keluar dari mulutnya "gile loe..gemuk banget sekarang!". Atau seorang kerabat yang datang berkunjung ke Jogja; "kamu gemuk ya.."
Ya iyalah..kalo di banding masa gadis dulu dan masa udah emak2 sekarang, pasti dong ada perbedaan dari body ini-secara..udah 2 kali ngeluarin kepala..! Dulu ukuran jeans masih dibawah size 30 sekarang di atas size 30

Karena gak mau pusing dengerin omongan orang, saya pun dengan niat tulus mengikuti progam diet. Minum susu agar body tetap shape dan langsing-setiap pagi dan malam hari saya jalani. Ini pun tergiur karena saya tertarik dgn tokoh wanita di iklan produk susu ini-..seandainya tubuh saya selangsing wanita di iklan itu.. Jadilah saya membeli produk susu itu dengan harapan 2 bulan ke depan saya se-shape dan selangsing si wanita dalam iklan susu tsb.
Yang kemudian jadi masalah lagi adalah..saya adalah orang yang gak tahan lapar! Saya tidak bisa menunda jam makan saya bahkan mundur satu jam pun. Periihh rasanya..! Cemilan berupa roti atau gorengan biasanya tampak depan mata selepas sore di rumah saya. Sayaang kaan kalo gak di makan..

Tapi karena sudah terlanjur beli produk susu dan sudah niat pengin langsing, saya menjalankan diet tsb. Pagi..ok masih bisa gak sarapan, kan minum segelas susu itu. Siang..masih boleh makan siang dengan menu lengkap. Malam..?tidak boleh makan apapun kecuali minum segelas susu (hiks..) Malam pertama, kedua lancar..berhasil!. Malam ketiga..godaan terbesar saat suami pulang bawa martabak keju, dan saya tidak tahan mencium harumnya martabak itu..Bayangkan martabak hangat itu dengan keju di dalamnya yang meleleh seolah menantang untuk memasukkan 'mereka' ke mulut saya. :d
Dan..malam itu, saya pun tidur dengan perut kenyang, martabak tebal berkeju akhirnya mampir juga ke mulut saya. :-$
READ MORE - Pengen Langsing Tanpa Pusing

Jumat, Mei 02, 2008

mencari keheningan..


disitu ada dinding yang tak terlihat,
dari sebuah batu yang tak nampak..
sebuah kastil..
dan yang kau sebut rumah..

keheningan menjelma,
seperti lebah berdengung..
sangat nyaring..
dan membosankan!

hanya seorang diri,
melampaui batas
tahta seorang raja..
sedang kau,
terduduk di atas kuburan kosong..

kau,
hanya ingin berdiri di pojok sunyi..
lalu kau buat dinding itu..
batu demi batu..
tinggi..
melebihi kegelapan di atas itu..

lepas dari kemarahan,
menjauh dari kegembiraan,
dan melawan kesedihan..
READ MORE - mencari keheningan..

kedamaian



ombak itu..
menjulurkan badannya
sekedar untuk mencium pantai..
lalu berbalik menjatuhkan diri ke laut..
melambai pada deretan bangunan yang mengecil..

layaknya,
seperti panah yang mengkerut
dari busur kuil pasir pantai..

"ah,
betapa ku ingin lebih lama
memelukmu.."

kemudian,
jarak dan waktu yang kosong..
mematung..
betapa rindu pada kekasih yang tak pernah pudar..
walau angin menjelma sahabat,
mencoba merangkul dan berkata..

"mari datanglah..
kucoba sembuhkan sakitmu..
dan hapuskan jejak jejak itu.."

dengan kepura-puraan,
sang angin membelai ombak
dan, pada akhirnya anginpun
berbalik ke belakang..
lalu pergi menjauh..

...
READ MORE - kedamaian

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Followers

©2009 Tisti Rabbani | by TRB